Antusiasme Warga Ajak Prabowo Selfie hingga Sebut Presiden Masa Depan di DPP PAN

    Antusiasme Warga Ajak Prabowo Selfie hingga Sebut Presiden Masa Depan di DPP PAN
    Antusiasme Warga Ajak Prabowo Selfie hingga Sebut Presiden Masa Depan di DPP PAN

    Sukabumi - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menghadiri 'Silaturahmi Ramadan' yang digelar Partai Amanat Nasional (PAN) di kantor DPP PAN, Jakarta, Minggu (2/4). Kedatangan Prabowo ternyata juga mengundang antusiasme masyarakat sekitar.

    Saat hendak meninggalkan lokasi, Prabowo yang mengenakan kemeja putih dan kopiah hitam, langsung diserbu masyarakat untuk berebut selfie. Dalam cuplikan reels akun Instagram @tumgrd, nampak Prabowo menoleh ke belakang sambil tersenyum dan melambaikan tangan kepada masyarakat yang berkumpul di luar gedung.

    "Pak Prabowo.. Pak.. Pak.. Pak.., " panggil para warga. 

    Prabowo pun semakin menanggapi respon masyarakat tersebut dengan ramah. Ia melambaikan kedua tangannya seolah menyapa suara-suara yang sedari tadi memanggil namanya dan menunggu berinteraksi saat Prabowo keluar dari kantor DPP PAN.

    "Baik-baik pak.., " ucap teriakan masyarakat yang mendoakan Prabowo selalu dalam keadaan sehat.

    Pun saat mulai menaiki mobil, masyarakat tak henti-hentinya menyempatkan diri untuk mengunggah momen bersama Prabowo dengan selfie. Prabowo yang membuka kaca mobilnya itu berpose mengacungkan jempol di hadapan kamera handphone.

    "Izin pak Jenderal.. izin pak.. izin pak.., " kata mereka sembari berupaya mengabadikan selfie dan video bersama Prabowo yang duduk di dalam mobil.

    "Indonesia terus maju, " ucap Prabowo.

    "Harus. Siap, " jawab salah satu warga.

    Prabowo pun mengucapkan terima kasih dan tak lama mobil yang dinaikinya berjalan pelan meninggalkan lokasi. Terdengar ucapan di antara kerumunan masyarakat tersebut yang mengatakan sosok Prabowo adalah Presiden RI masa depan.

    "Presiden masa depan nih dia nih, " ucap suara tersebut.

    Beragam komentar netizen di kolom komentar akun Instagram @tumgrd bermunculan merespon video tersebut, terlebih di antara mereka mendoakan dan mempercayakan negara Indonesia dipimpin oleh Prabowo sebagai presiden.

    "Rakyat Indonesia percayakan negeri ini kepada Prabowo Subianto menjadi Presiden RI ke-8 2024-2029. Semoga Allah SWT meridhoi. Amin, " kata akun @irianipramastuti.

    "Bismillah melanjutkan pembangunan next Presiden RI bapak Prabowo 2024-2029, " ujar @windra_pratama1.

    "2024 kami sekeluarga kompak pilihan Prabowo presiden. Amin, "  tulis akun @michael.g.pandeiroot.

    sukabumi jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Hadiri Silaturahmi Ramadan, Ini Momen Akrab...

    Artikel Berikutnya

    Silaturahmi Ramadan PAN Bareng Jokowi, Prabowo:...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kapolsek Parungkuda Berikan Arahan Kepada Anggotanya, Laksanakan Tugas dengan Baik, Layani Masyarakat dengan Baik
    Polsek Caringin Polres Sukabumi Laksanakan Kegiatan Sambang DDS Warga Desa Mekarjaya
    Polsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Laksanakan Safari Solat Subuh di Masjid Nuruul Bayan
    Polsek Kalapanunggal Polres Sukabumi Laksanakan Patroli Biru Antisipasi Kejahatan di Wilayah Hukum

    Ikuti Kami